Tim FPRB sedang melakukan pertolongan pertama (simulasi)
Pada tanggal 13 September 2014, anggota Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) Desa Melung mengikuti pertemuan cities on volcanoes. Cities On Volcanoes (COV) merupakan forum bergengsi konferensi tingkat dunia tentang kegunungapian. COV tersebut diadakan setiap dua tahun sekali. Untuk pertemuan yang ke 8 kalinya bertempat di Indonesia (Daerah Istimewa Yogyakarta) tepatnya di Graha Sabha Pramana universitas gajah mada pada 9 – 13 September 2014. Sebanyak 487 peserta dari 38 negara berpartisipasi dalam acara tersebut.
Kerjasama antar pemerintah, perguruan tinggi dan masyarakat dalam pengembangan peringatan dini, mitigasi, kesiapsiagaan, proses evakuasi dan rehabilitasi menjadi menjadi bagian penting dalam sistem informasi dan komunikasi dalam forum internasional. Konferensi tingkat dunia ini terselenggara atas kerjasama antara Badan Geologi – Kementrian ESDM, Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta, Pemerintah Kabupaten Sleman dan Universitas Gadjah Mada. CoV 8 diikuti 487 peserta dari 38 negara dari lima benua, yakni Afrika, Eropa, Asia, Amerika, dan Australia. Konferensi diikuti peserta yang terdiri atas para peneliti/akademisi bidang kegunungapian dan mitigasi bencana, pemerintah, praktisi, tokoh masyarakat, dan budayawan.
Lomba cerdas cermat pengetahuan kebencanaan antar tim siaga desa di Kota Yogyakarta menjadi adalah ajang praktek dalam penanganan dalam menghadapi kebencanaan. Tak ketinggalan tim FPRB Desa Melung yang diwakili oleh Rositi (30), Narwin (37), Kaisnayanti (37) dan Sahlan (23) dengan antusias mengikuti acara tersebut. Kegiatan yang terdiri dari simulasi pertolongan pertama dalam penanganan korban bencana dan seminar berlangsung dari pagi hingga sore hari.
“Meski kami tidak berhasil meraih juara pada kegiatan tersebut, tetapi kami mendapat banyak pengalaman” seperti penuturan Kaisnayanti (37). Sebuah pengalaman yang tentu akan sangat dibutuhkan dalam menangani korban kebencanaan. Setidaknya ini bisa menjadi pelajaran bagi tim dalam membantu pada pertolongan pertama. (Rositi)
946 total views, 3 views today